Selasa, 09 September 2014

Manfaat dan Khasiat Buah Apel untuk Mengobati Kanker

Sebelumnya admin sudah berbagi apa saja kandungan Nutrisi dan Manfaat Buah Apel Bagi Kesehatan dan Kecantikan, nah kali ini kita akan bahas khasiat buah apel untuk mengobati penyakit kanker secara khusus. Apakah benar dengan buah apel bisa mengobati penyakit kanker? Kalau bisa, bagaimana caranya? 

Tahukah anda? Kandungan nutrisi yang terdapat pada buah apel, seperti vitamin, mineral, dan senyawa antioksidan ini sangat bermanfaat untuk mengatasi pertumbuhan dan perkembangan sel kanker. Ada beberapa jenis kanker yang dapat diobati dengan terapi menggunakan buah apel. Berikut ini penejelasannya.

manfaat apel untuk penyakit kanker

Apel Untuk Mengobati Kanker Usus

Penelitian tentang ini belum dilakukan pada pasien manusia, namun baru menggunakan tikus laboratorium. Tikus diberikan zat pemicu kanker usus besar. Setelah itu, beberapa tikus diberi asupan jus apel selama enam minggu. Hasilnya? Tikus-tikus yang mendapatkan jus apel terbukti mengalami tingkat penurunan sel kanker hingga 43%. Berdasarkan hasil itu, para peneliti mengambil kesimpulan jika mengkonsumsi apel secara rutin dapat membantu dalam penyembuhan kanker usus untuk manusia. Hal ini dipercaya karena kandungan senyawa antioksidan yang disebut procyanidin, yang mampu membunuh sel-sel kanker.

Apel Untuk Mengobati Kanker Hati

Hal ini berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan oleh para ahli, dimana mereka menemukan senyawa procyanidins dalam buah apel. Procyanidins adalah antioksidan yang sangat kuat dan bekerja untuk memicu serangkaian sinyal pada sel-sel yang mengakibatkan kematian pada sel kanker. Dalam penelitian yang dilakukan, tikus yang diberikan diet apel selama 6 minggu hanya memiliki setengah dari jumlah lesi pra-kanker yang dimiliki oleh tikus yang diberikan makanan biasa tanpa tambahan sari apel.


Apel Untuk Mengobati Kanker Paru-Paru

Hal ini berdasarkan penelitian yang melibatkan 10.000 orang sukarelawan. Para sukarelawan tersebut diminta untuk mengkonsumsi buah apel secara rutin dalam jumlah yang berbeda. Hasil yang didapat cukup mengejutkan. Para sukarelawan yang mengkonsumsi apel dengan jumlah lebih banyak didapati mempunyai kemungkinan 50% lebih rendah untuk terkena kanker paru-paru.

Bagaimana? Sangat banyak bukan khasiat buah apel. Demikianlah uraian mengenai Manfaat dan Khasiat Buah Apel untuk Mengobati Kanker dari kami, semoga bermanfaat bagi anda dan keluarga serta orang-orang di sekitar kita. Baca juga Manfaat Buah Semangka Bagi Kesehatan dan Kecantikan serta Kandungan Nutrisinya.

13 Manfaat Buah Semangka Bagi Kesehatan dan Kecantikan serta Kandungan Nutrisinya

Manfaat Buah Semangka Bagi Kesehatan dan Kecantikan - Semangka adalah salah satu buah yang memiliki kandungan air yang sangat tinggi. Tidak heran kalau buah ini sering dijadikan menu cemilan saat ada acara-acara, selain murah buah ini juga mudah didapat dalam jumlah yang banyak.

Semangka diperjual belikan dengan sangat mudah. Dibalik itu semua ternyata khasiat buah semangka sangat luar biasa, baik untuk kesehatan maupun untuk kecantikan. Kali ini admin coba ingin mengulas apa saja Manfaat Buah Semangka Bagi Kesehatan dan Kecantikan serta Kandungan Nutrisinya. tahukah anda, Berdasarkan asal-usulnya, semangka diketahui sebagai buah yang aslinya berasal dari daerah setengah gurun di Afrika Selatan. Masih mempunyai hubungan kekerabatan dengan timun dan melon. Semangka adalah tumbuhan yang merambat atau menjalar, dan dapat menjalar hingga belasan meter. Daging buahnya ada yang berwarna merah maupun kuning.

khasiat buah semangka

Kandungan Nutrisi pada Buah Semangka

  • Karbohidrat
  • Protein
  • Vitamin A
  • Vitamin B1, B2, B3, B5, B6, B9
  • Vitamin C
  • Kalsium
  • Zat Besi
  • Magnesium
  • Fosfor
  • Kalium
  • Zinc

Khasiat Buah Semangka Untuk Kesehatan dan Kecantikan

Berdasarkan data kandungan nutrisi dan banyak penelitian yang telah dilakukan, buah semangkadiketahui mempunyai segudang manfaat. Dan beberapa manfaat menakjubkan yang dapat diperoleh dengan mengkonsumsi buah semangka adalah:
    1. Dapat menurunkan kadar kolesterol
    2. Mencegah terjadinya tekanan darah tinggi dan stroke
    3. Dapat meningkatkan libido pria
    4. Membantu menurunkan demam
    5. Mencegah terjadinya penuaan dini
    6. Menyehatkan dan mencegah serangan jantung
    7. Mencegah dan menyembuhkan sariawan
    8. Membantu membersihkan ginjal
    9. Meningkatkan kesehatan mata
    10. Mengobati penyakit diabetes tipe 2
    11. Mengeluarkan cacing usus
    12. Mengatasi infeksi kandung kemih
    13. Mencegah kanker
      Bagaimana? Sangat banyak bukan Manfaat Buah Semangka Bagi Kesehatan dan Kecantikan serta Kandungan Nutrisinya, meskipun murah meriah dan mudah didapatkan ternyata manfaatnya segitu banyaknya. Sediakan selalu di rumah anda, atau minimal sekali seminggu. Mudah-mudahan bermanfaat. Baca juga Manfaat Buah Melon Bagi Kesehatan yang Harus Anda Ketahui.

      Rabu, 03 September 2014

      Nutrisi dan Manfaat Buah Apel Bagi Kesehatan dan Kecantikan

      Nutrisi dan Manfaat Buah Apel Bagi Kesehatan dan KecantikanApel, buah yang satu ini sudah sangat familiar bagi kita bukan? Apa ini salah satu buah favorit anda? Kalau iya berarti itu berita bagus, pasalnya buah ini ternyata mengandung banyak nutrisi yang sangat baik untuk kesehatan kita. Apalagi kalau kita konsumsi secara teratur tentu akan lebih baik lagi.

      Karena kandungan nutrisi di dalamnya sangat tinggi, maka buah apel memiliki manfaat yang sangat banyak bagi kesehatan tubuh kita. Apa saja kira-kira manfaat yang terdapat di dalamnya? Mari kita ulas apa saja kandungan Nutrisi dan Manfaat Buah Apel Bagi Kesehatan dan Kecantikan.

      Nutrisi dan Manfaat Buah Apel Bagi Kesehatan dan Kecantikan

      Nutrisi dan Manfaat Buah Apel Bagi Kesehatan dan Kecantikan

      Kandungan Nutrisi Buah Apel

      Hasil dari banyak studi telah mengungkapkan berbagai kandungan nutrisi yang disimpan dalam 1 butir buah apel, nutrisi yang dikandung oleh sebuah apel antara lain :
      • Karbohidrat
      • Lemak
      • Protein
      • Vitamin A
      • Vitamin B (B1, B2, B3, B5, B6, B9)
      • Vitamin C
      • Kalsium
      • Zat Besi
      • Magnesium
      • Fosfor
      • Kalium
      • Zinc

      Manfaat Buah Apel Bagi Kesehatan dan Kecantikan

      Berdasarkan data kandungan nutrisi buah apel dan banyaknya penelitian yang telah dilakukan, buah apel diketahui memiliki banyak sekali manfaat yang sangat menakjubkan, yaitu antara lain:
      • Menyehatkan saluran pencernaan
      • Membantu kinerja usus halus
      • Menetralisir kadar gula darah
      • Membantu dalam program diet, lihat manfaat buah apel untuk diet
      • Mencegah kanker payudara, hati, dan paru-paru, lihat khasiat apel untuk penyakit kanker
      • Mencegah pikun
      • Dapat mengobati dan mencegah anemia
      • Mengembalikan stamina tubuh
      • Membantu dalam perawatan gigi
      • Membuat jantung lebih sehat
      • Mencegah dan mengobati rematik
      • Mencegah dan mengobati asma, lihat konsumsi jus apel dapat obati asma
      • Menjaga kesehatan mata
      • Membantu dalam perawatan kulit, lihat manfaat apel untuk kecantikan kulit
      • Mencegah terjadinya osteoporosis
      • Dapat mencerdaskan otak
      Bagaimana? Sangat banyak sekali bukan? Itulah beberapa Nutrisi dan Manfaat Buah Apel Bagi Kesehatan dan Kecantikan, sehingga anda sangat dianjurkan untuk mengkonsumsi buah apel secara teratur agar mendapatkan hasil yang lebih maksimal. Baca juga Manfaat Buah Melon Bagi Kesehatan yang Harus Anda Ketahui.

      Manfaat Buah Melon Bagi Kesehatan yang Harus Anda Ketahui

      Manfaat Buah Melon Bagi Kesehatan yang Harus Anda Ketahui - Selama ini mungkin anda sering mengkonsumsi buah melon tanpa begitu memperhatikan manfaatnya bagi kesehatan tubuh kita. Padahal ada begitu banyak manfaat buah melon bagi kesehatan, setelah kita mengetahui apa saja khasiatnya, diharapkan akan membuat kita lebih bersemangat untuk mengkonsumsinya.

      Sebelum kita berbicara mengenai topik utama kita, ada baiknya kita perkenalkan terlebih dahulu mengenai buah yang miri pdengna semangka ini. Melon diketahui sebagai tanaman buah yang aslinya berasal dari daratan Afrika. Namun dalam beberapa literatur lain, disebutkan juga bahwa tanaman melon berasal dari daerah Asia Barat. Pusat penyebaran buah melon dimulai di daratan Eropa sejak awal masehi, lalu kemudian menyebar ke benua Amerika, dan dari sana selanjutnya menyebar ke seluruh dunia. Saat awal-awal dibudidayakan di Eropa, jenis buah melon yang paling banyak dikembangkan adalah jenis cucumis melo var. reticultus atau lebih dikenal dengan Musk Melon. Diperkirakan bahwa jenis ini adalah tanaman melon liar yang berasal dari benua Asia dan Afrika. Sedangkan di Amerika, buah melon baru diperkenalkan sekitar tahun 1540. Jenis yang dikembangkan adalah cucumis melo var. cantelupensis yang didatangkan langsung dari daratan Eropa.

      Manfaat Buah Melon Bagi Kesehatan yang Harus Anda Ketahui


      Kandungan Nutrisi Buah Melon

      Berdasarkan data dari beberapa penelitian, buah yang mengandung banyak air ini juga diketahui memiliki kandungan nutrisi yang banyak. Kandungan nutrisi buah melon antara lain :
      • Vitamin A, B (B1, B2), C
      • Fosfor
      • Protein
      • Kalsium
      • Karotenoid
      • Kolagen
      • Adenosin

      Manfaat Buah Melon Bagi Kesehatan

      Berikut ini adalah beberapa manfaat yang bisa kita peroleh jika mengkonsumsi buah melon.
      • Dapat membantu melancarkan BAB
      • Dapat untuk mengatasi panas dalam
      • Mencegah penyakit kanker
      • Mengurangi resiko terkena penyakit jantung / stroke
      • Membantu penyembuhan penyakit ginjal
      • Dapat menjaga kesehatan dan kecantikan kulit
      Itulah tadi penjabaran singkat tentang asal-usul, kandungan nutrisi, dan Manfaat Buah Melon Bagi Kesehatan yang Harus Anda Ketahui. Semoga bermanfaat ya. Baca juga Manfaat Buah Kiwi bagi Kecantikan dan Perawatan Kulit.

      Selasa, 02 September 2014

      Manfaat Buah Kiwi bagi Kecantikan dan Perawatan Kulit

      Manfaat Buah Kiwi bagi Kecantikan dan Perawatan Kulit - Selamat siang guys, apa kabar siang hari yang cerah dan panas ini? Mudah-mudahan anda keluar rumah dengan menggunakan sun block ya, kalau tidak kulit anda bisa gosong tuh. Bagi anda yang sering keluar rumah tanpa menggunakan sun block ada baiknya anda melakukan perawatan kulit secara intensif, tapi bagi anda yang mengenakan baju gamais atau berhijab maka masalah kulit dianggap selesai, nih buah muslimah yang belum berhijab aja deh, tapi kalau anda ingin tambah cantik lagi juga boleh hijabers.

      Sebelumnya admin sudah berbagi apa-apa saja manfaat buah kiwi bagi kesehatan dan kecantikan, nah pada artikel ini admin ingin coba berbagi mengenai manfaat buah kiwi bagi kecantikan dan perawatan kulit, secara spesifik. Tahukah anda? Kiwi adalah buah yang sangat padat akan nutrisi. Kandungan vitamin E pada kiwi dua kali lebih tinggi daripada sebutir alpukat. Kandungan vitamin C pada kiwi juga dua kali lebih besar daripada buah jerukdalam porsi yang sama. Selain itu, buah kiwi mengandung vitamin A, B1, B2, B6, niasin, asam pantotenat, dan asam folat dalam jumlah yang cukup besar. Biji buah kiwi juga dimanfaatkan sebagai kosmetik karena mengandung minyak omega-3 yang sangat bermanfaat.

      manfaat kiwi untuk perawatan kulit

      Mengkonsumsi buah kiwi secara teratur dapat membuat kulit anda menjadi lebih cerah, mencegah terjadinya penuaan dini yang berupa kerutan-kerutan halus pada kulit wajah, serta membuat kulit anda menjadi lebih elastis dan terlihat segar. Untuk perawatan kulit dari luar, anda dapat menjadikan kiwi sebagai masker. Penggunaannya dapat dicampur dengan bahan-bahan alami lain agar hasilnya dapat lebih maksimal lagi. 

      Manfaat Buah Kiwi bagi Kecantikan dan Perawatan Kulit

      • Kiwi Untuk Perawatan Kulit Normal

      Siapkan 1 buah kiwi, 2 sdm plain yogurt, 1 sdm air jeruk nipis, 1 sdm minyak almond, dan 1 buah wortel. Haluskan kiwi dan wortel, lalu campurkan semua bahan tersebut hingga menjadi pasta. Oleskan ini secara merata di kulit wajah anda. Tunggu hingga kering, lalu bilas dengan air sampai bersih. Selain menutrisi, masker ini juga dapat membuat kulit wajah menjadi rileks.

      • Kiwi Untuk Perawatan Kulit Kering

      Siapkan 1 buah kiwi, 1 sdm minyak zaitun, dan 1 kuning telur. Haluskan kiwi dan campur dengan bahan-bahan yang lain. Oleskan masker ini ke seluruh kulit wajah secara merata. Biarkan sekitar 15 sampai 20 menit, lalu bersihkan dengan waslap yang telah dicelupkan di air dingin. Manfaat masker ini adalah untuk melancarkan sirkulasi darah, menenangkan, dan tentunya untuk menutrisi kulit.

      • Kiwi Untuk Perawatan Kulit Berminyak

      Siapkan 1/2 buah kiwi, 3 sdm plain yogurt, 1 sdm susu skim, 1sdm madu, dan 1 sdm oatmeal yang telah halus. Campur dan haluskan semua bahan ini, tambahkan 1 tetes minyak lavender dan petitgrain essential oil.

      Oleskan pada seluruh wajah dan leher, lalu anda dapat mulai untuk menggosok dan memijat kulit wajah dan leher secara perlahan. Lakukan sekitar 5 - 10 menit, lalu bersihkan. Sebagai langkah terakhir, anda dapat menggunakan toner dan pelembab.

      • Kiwi Untuk Membersihkan Kulit Wajah

      Haluskan 1 buah kiwi. Oleskan ke seluruh kulit wajah dan biarkan sekitar 15 - 20 menit. Biasanya anda akan merasakan kulit wajah seperti dicubit-cubit, ini adalah hal yang normal. Itu berarti kandungan asam organik pada kiwi tengah bekerja. Setelah itu bersihkan dengan air, dan anda dapat melanjutkannya dengan tonik. Sebagai langkah terakhir, gunakan pelembab wajah anda.

      Bagaimana? Tertarik untuk melakukan perawatan kulit dengan buah kiwi? Demikianlah Manfaat Buah Kiwi bagi Kecantikan dan Perawatan Kulit yang bisa kami bagikan kali ini. Nanti kalau ada yang lain akan kami bagikan lagi ya :). baca juga Manfaat Buah Manggis Bagi Kesehatan dan Kebugaran.

      Manfaat Buah Kiwi bagi Kasehatan dan Kecantikan

      Manfaat Buah Bagi Kesehatan - Apakah anda suka makan buah kiwi? Buah yang satu ini memang tidak terlalu populer di masyarakat kita, karena memang tidak semua daerah terdapat buah ini, dan buah ini termasuk buah import sehingga harganya cukup mahal.

      Buah kiwi banyak diperjual belikan biasanya di mall-mall atau gerai buah saja. Bagi sebagian orang mungkin buah kiwi memiliki rasa yang cukup aneh terutama bagi mereka yang baru pertama kali mencoba buah kiwi, termasuk penulis waktu baru pertama kali mencoba buah yang mirip dengan sawo ini. Namun, tahukah anda? Dibalik rasanya yang unik, ada banyak manfaat buah kiwi bagi kasehatan dan kecantikan.

      manfaat buah kiwi bagi kasehatan dan kecantikan

      Buah Kiwi

      Kali ini admin ingin sedikit berbagi mengenai apa saja kira-kira manfaat buah kiwi bagi kesehatan dan kecantikan? Sebelumnya, tahukah anda, siapa penemu buah kiwi? Orang yang pertama kali membawa dan memperkenalkan buah kiwi ke Selandia Baru adalah seorang guru misionaris dari Wanganui Girls Collage yang bernama Isabel Frasier. Saat berkunjung ke Cina pada tahun 1904, Isabel merasa sangat terkesan dengan rasa segar dari buah yang diberi nama Mihou Tao (persik monyet) oleh masyarakat sekitar. Dan saat pulang kembali ke Selandia Baru, Isabel membawa sekantung penuh biji buah tersebut.

      Kandungan Nutrisi Buah Kiwi

      Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan di berbagai laboratorium, diketahui bahwa kiwi adalah buah yang sangat padat akan nutrisi. Beberapa kandungan nutrisi yang ada pada buah kiwi antara lain:
      • Vitamin C (2 kali lebih tinggi dari jeruk dalam porsi yang sama)
      • Vitamin B, D dan E yang tinggi
      • Asam Folat dan Asam Pantotenat
      • Kalium
      • Zinc
      • Enzim Actinidin
      • Antioksidan yang sangat tinggi, yaitu Polyphenol dan Karotenoid
      • Serat, dll

      Manfaat Buah Kiwi Untuk Kesehatan dan Kecantikan

      Berdasarkan data kandungan nutrisi dan beberapa penelitian, buah kiwi diketahui mempunyai banyak sekali manfaat untuk menjaga kesehatan dan kecantikan tubuh manusia, yaitu antara lain:
      • Sangat baik untuk wanita selama masa kehamilan
      • Dapat mencegah penyakit jantung dan hipertensi
      • Mengatasi gejala impotensi
      • Sangat baik untuk mempertahankan stamina tubuh
      • Menjaga kesehatan mata
      • Sangat bermanfaat untuk perawatan atau kecantikan kulit
      • Dapat meningkatkan kemampuan otak
      • Membantu dalam program diet / menurunkan berat badan
      • Dapat mencegah alzheimer
      • Membantu mengatasi sembelit
      Bagaimana? Ternyata cukup banyak ya manfaat buah kiwi bagi kesehatan dan kecantikan. Jangan ragu-ragu lagi untuk selalu mengkonsumsninya. Baca juga Manfaat Buah Melon Bagi Kesehatan.